Warta Parlementeria

Dukung Kesetaraan Gender di Kutim! Fitriani Fokus Perlindungan Perempuan

5
×

Dukung Kesetaraan Gender di Kutim! Fitriani Fokus Perlindungan Perempuan

Share this article

Wartakutim.co.id, Sangatta – Fitriani anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) mendukung upaya pembahasan Raperda tentang Perlindungan Perempuan, yang dibahas pihak legislatif beberapa waktu lalu.

Perihal perlindungan perempuan menurutnya bukanlah perkara yang biasa-biasa saja. Namun menjadi perhatian khusus, karena hal ini mendukung kesetaraan gender di Kutai Timur. Data yang dikeluarkan oleh Polres Kutim pada akhir tahun 2021 lalu, tingkat kasus pencabulan berada diperingkat kedua, dibawah kasus pencurian.

Terdapat 27 kasus sepanjang tahun itu, ada penurunan dibandingkan tahun 2020 yang berjumlah 36 kasus. Atas dasar itulah, DPRD Kutai Timur kemudian membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perlindungan Perempuan.

Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Fitriani menyebutkan, Raperda itu berupaya untuk melindungi perempuan agar tidak menjadi korban kekerasan. Yang kedepannya juga memberikan suatu bentuk keterlibatan dan pemberdayaan perempuan dalam berbagai aspek kehidupan sosial kemasyarakatan.

“Intinya untuk melindungi perempuan. Agar perempuan dapat diayomi dalam berbagai kegiatan atau aktifitas sosialnya. Terlebih saat ini sudah ada persamaan gender antara laki-laki dan perempuan, tentu ini akan membuat kebaikan bagi kaum perempuan di Kutim,” terangnya. (ADV-DPRD/Imr/Wal)