AdvetorialBerita Pilihan

Pilkades Serentak di 77 Desa Harus Berjalan Damai dan Aman

16
×

Pilkades Serentak di 77 Desa Harus Berjalan Damai dan Aman

Share this article

Kaltim12.com, Sangatta – Pesta Demokrasi pada tingkatan desa di Kabupaten Kutai Timur akan digelar di 77 Desa di 17 Kecamatan dari total 18 kecamatan. Hal ini tentu dibutuhkan komitmen bersama oleh semua pihak, terutama bagi ratusan kontestan pada Pilkades yang akan berlangsung di Desember mendatang.

Untuk itu pada Kamis (03/11/2022) Pemkab Kutim menggelar Silaturahmi Kebangsaan dan Deklarasi Damai Pilkades, di Lapangan Helipad Kantor Bupati di Komplek Perkantoran Bukit Pelangi.

Bupati Ardiansyah Sulaiman menekankan jika pesta demokrasi tingkatan desa yang melibatkan puluhan desa di Kutim, harus berjalan dengan damai dan demokratis untuk menghasilkan pemimpin atau Kades.

“Deklarasi damai ini adalah momentum untuk menciptakan kondisi yang aman dan kondusif, penting untuk saling menghargai satu sama lain. Dalam demokrasi perihal menang atau kalah adalah hal yang biasa,” jelas Bupati.

Ditambahkan Wabup Kasmidi Bulang jika gelaran Pilkades serentak nantinya, dijadikan ajang untuk memperkuat persatuan dan kesatuan antar warga. Bagaimanapun yang terpilih nantinya adalah warga desa itu sendiri, dan kembali semua untuk cita-cita memajukan desa.

“Jaga persatuan dan kesatuan antar warga desa. Ini hanyalah pesta demokrasi untuk memajukan desa, sehingga proses demokrasi ini harus berjalan dalam kondisi aman, tertib, dan damai,” ujar Kasmidi. (ADV-KOMINFO/Ran/War)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *